Belajar pemrograman harus dari mana?
Pernah dengar pemrograman?, Salah satu kata kata yang sering terdengar bagi para mahasiswa atau ahli teknologi dan kata kata yang terdengar aneh di kalangan orang orang pada umumnya
pemrograman merupakan pekerjaan mengolah atau membuat aplikasi menggunakan bahasa khusus untuk menjalankan prosedur atau jalannya aplikasi berdasarkan keinginan pembuat yang mampu di olah oleh alat alat teknologi informasi seperti Smartphone, laptop dan teknologi penampil lainnya
lalu bagaimana kalau kita yang tidak ikut kuliah teknologi atau ingin mulai belajar pemrograman? mau mulai dari mana?. kali ini kita akan membahas bagaimana prosedur belajar bahasa pemrograman yang baik dan sangat direkomendasikan oleh kita
1. mengenal algoritma/flowchart
algoritma merupakan prosedur jalannya program, sama seperti kita yang membutuhkan pedoman atau prosedur menjalankan sesuatu pekerjaan dalam kehidupan nyata, seperti bagaimana cara kita membuat mie goreng,membuat nasi dll, hal ini berlaku juga dalam sebuah aplikasi dimana kita harus mengenal terlebih dahulu bagaimana jalannya aplikasi secara logisnya sehingga tujuan pembuatan aplikasinya terlihat jelas tujuan dari pembuatannya
contoh algoritma :
ini merupakan contoh algoritma aplikasi untuk menghitung hasil nilai murid atau mahasiswa
2. mengenal dasar pemrogramannya
setelah kita memahami jalannya sebuah aplikasi melalui algoritma, proses pembuatan aplikasi selanjutnya adalah membuatnya dengan bahasa pemrograman yang kita sesuaikan dengan kebutuhannya. Sebelum kita memasuki bagaimana membuat aplikasinya menggunakan bahasa pemrograman, kita harus memahami dasar dari sebuah bahasa pemrograman, apa saja dasar dasarnya?
A. INPUT
merupakan data atau sesuatu yang kita masukkan kedalam sebuah program, dengan kata lain sebagai bahan pembuatannya, seperti contoh membuat mie, apa saja input dalam membuat mie?, yaitu,indomie bungkus,mangkok,sendok, serta alat dan bahan lainnya,
semua itu merupakan input dalam membuat mie, begitu pula dengan program aplikasi, apa yang ingin mereka lakukan jika tidak ada bahan bahan yang ingin di proses
B. PROSES
merupakan prosedur bagaimana data tersebut di olah. setelah aplikasi memiliki bahan bahan yang ingin digunakan, maka proses selanjutnya adalah mengolah alat dan bahan tersebut menjadi sesuatu yang kita inginkan
C. OUTPUT
setelah mengolah data, data dikeluarkan dengan hasil yang baru atau yang diinginkan. pada proses output ini, hasil data dikeluarkan dalam bentuk yang sesuai dengan keinginan pembuat aplikasi
Dalam kehidupan nyata, hal hal diatas dapat kita contohkan dalam bentuk proses membuat mie dengan algoritma sebagai berikut :
dalam mempelajari sebuah bahasa pemrograman, kita harus mengetahui terlebih dahulu bagaimana langkah dan cara yang tepat dalam mempelajari bahasa pemrograman berdasarkan yang kami rekomendasikan.
bahasa yang disarankan untuk memulai belajar adalah berdasarkan level atau tingkatan bahasa tersebut,terdapat 3 level bahasa pemrograman
a. level LOW
bahasa pemrograman low level yaitu :
1. pengkodean mesin
yaitu pengkodean yang hanya menggunakan 2 basis angka, yaitu 1 dan 0
2. Level MID
bahasa pemrograman level mid merupakan bahasa pemrograman yang menggunakan bahasa inggris dalam proses penulisan kodenya, yaitu :
1. Bahasa pemrograman C
2. HTML
3. Level HIGH
pada bahasa pemrograman level high, pembuatan programnya hampir mirip dengan bahasa manusia dan dapat di sesuaikan dengan bagaimana bahasa yang ingin kita gunakan dalam pembuatan program, yaitu:
1. bahasa pemrograman C++
2. Java
3. Pyhton
3. Pascal
setelah kalian mengenal level dari bahasa pemrograman, kami merekomendasikan kalian untuk mempelajari hal ini dimulai dari level LOW yaitu mempelajari bahasa assembly atau bahasa mesin, kemudian dilanjutkan dengan mempelajari bahasa pemrograman berikutnya mengikuti level level tersebut.
kalian juga bisa mempelajari bahasa pemrograman tersebut di beberapa akademi atau online class gratis yang sudah menyediakan kursus atau kelas khusus kepada kalian para programmer pemula untuk memulai langkah kecil kalian.
berikut daftar rekomendasi website belajar pemrograman :
1. Bitdegree
2. Coursera
3. DiCoding
4. petanikode
itulah beberapa tips cara memulai belajar bahasa pemrograman yang kami rekomendasikan kepada anda, semoga postingan ini bermanfaat
Terima kasih
Komentar
Posting Komentar